Wartakontras.com- Bupati Kepulauan Meranti Muhammad Adil mendapat sorotan karena absen dalam rakor Menteri Dalam Negeri (Mendagri) M Tito Karnavian. Kendati demikian, Ketua KNPI Riau Larshen Yunus memberikan apresiasi sikap jujur dan polosnya Adil menjawab bahwa pihaknya disibukkan dengan agenda pembahasan APBD.
“Kendati banyak pihak yang menilai miring atas ketidakhadiran Bupati Meranti, namun justru kami melihatnya dari kacamata yang lebih luas lagi, bahwa sosok seperti Muhammad Adil adalah Tipikal Pemimpin Mental Petarung. Kan beliau sudah jelaskan, bahwa agenda tersebut atas undangan Gubernur Riau, bukan Mendagri. Lagian menurutnya, masih jauh lebih penting pembahasan APBD ketimbang acara seremonial seperti itu, Jangan Latah yah!” ungkap Larshen Yunus dalam pernyataan pers tertulisnya diterima Wartakontras.com, Selasa (8/11/2022).
Ketua KNPI Riau itu justru menyayangkan sikap dari beberapa pihak termasuk dari kalangan akademisi yang gagal faham atas ketidakhadiran tersebut. Bagi Larshen Yunus, Bupati Meranti itu justru dengan gagah dan beraninya berdiri dijalan yang tak nyaman. Kendati ada saja yang katakan tidak santun, namun terhadap persoalan tersebut pasti ada banyak alasan yang masuk akal.
Aktivis Anti Korupsi ini menilai, bahwa dengan keberanian tersebut, pihaknya akan segera mempersiapkan tumpeng sebagai ungkapan syukur atas hadirnya Pemimpin di provinsi Riau yang benar-benar memiliki sikap dan mental yang berbeda. Menurut Larshen Yunus, sosok M Adil pantas memimpin Riau kedepannya.
“Justru yang kami dan masyarakat harapkan, agar bapak Mendagri benar-benar cermat melihat Kepala Daerah yang Jujur, ketimbang hanya cari muka, angkat telor dan pandai menjilat. Kami berharap, soal evaluasi Penjabat (Pj) Walikota Pekanbaru, sesuai yang disampaikan Mendagri, agar segera di Evaluasi, sebagaimana yang diharapkan Gubernur Riau. Jangan Tertipu dengan persoalan serapan anggaran itu. Kota sebesar Pekanbaru harus dipimpin oleh sosok bermental Petarung seperti M Adil. Jangan biarkan sifat Perajuk dan Anti Kritik menghinggapi pemimpin di Kota Bertuah ini. Ayo dukung bapak Mendagri Evaluasi Jabatan PJ Walikota Pekanbaru!” ajak Larshen Yunus.
Alumni Sekolah Vokasi Mediator Hukum dari Kampus Universitas Gadjah Mada (UGM) Yogyakarta ini menilai, bahwa sikap Bupati Meranti benar-benar Adil untuk Kepentingan Rakyat. Berani melawan arus, hanya untuk berjalan di Garis Perjuangan Rakyat, M Adil for Riau Satu. ***(ril/rud).
Discussion about this post